JelajaHIN Livin Sanur Fest – Bali KemBali digelar! Dengan tema Bali KemBali, diharapkan bangkitnya pariwisata Bali dan menjadikan roda pere...
JelajaHIN Livin Sanur Fest – Bali KemBali digelar!
Dengan tema Bali KemBali, diharapkan bangkitnya pariwisata Bali dan menjadikan roda perekonomian membaik.
Acara ini digelar Jumat hingga Minggu 27-29 Mei 2020 di kawasan hotel legendaris Inna Grand Bali Beach, Sanur.
Beberapa line up dari 'JelajaHIN Livin Sanur Fest – Bali KemBali' antara lain: SLANK, KOTAK, Fourtwnty, Ipang Lazuardi, Dipha Barus, P. Joana, Tony Q Rastafara, Navicula, Catchy Karma (Ras Muhamad feat Octav Sicilia), Gugun Blues Shelter, Manja, NoizeKilla, The Nameks, Power Metal, Lolot Psycoplo, Koyuki, DJ Catharina, dan DJ Jack Malven.
Acara ini ditata dengan apik sesuai genre musik yang disediakan yaitu hari pertama untuk genre reggae, hari kedua diisi dengan penampilan DJ lokal dan nasional, dan hari ketiga ditutup dengan penampilan band nasional.
Selain itu ada juga booth-booth makanan tersaji dipadukan dengan seni dan budaya dari UMKM Bali.
JelajaHIN Livin Sanur Fest merupakan acara perdana dari rangkaian acara yang juga tercatat pada kalender acara dari Injourney ini memilih area Pantai Sanur, Bali, sebagai venue utama.
Lokasi yang strategis, pemandangan alam yang menarik, ruang terbuka di pinggir Pantai Sanur yang luas.
Bagi para keluarga yang berkunjung, panitia juga telah menyiapkan kids zone untuk anak-anak dapat bermain dan waktu di acara ini, selain itu berbagai dekorasi menarik dan instagramable akan membuat hari-hari “JelajaHIN Livin Sanur Fest 2022 – Bali Kembali” menjadi sangat berkesan.
Tidak ada komentar